Aksi James Bond di Sheraton Grand Hotel and Spa, Edinburgh
SERINGKALI kita menyaksikan aksi-aksi James Bond yang tampil begitu eksklusif di layar lebar. Mulai dari akting pemeran utamanya, tokoh wanitanya, hingga teknologi yang dipakai hingga gedung-gedung yang mewah.
Nah, bagi Anda yang ingin tahu tempat-tempat yang dipakai Bond pada saat syuting di Skotlandia, berkunjunglah ke Sheraton Grand Hotel and Spa di Edinburgh. Di ruang hydropool Sheraton One Spa inilah James Bond menanggalkan pakaiannya dan hanya mengenakan celana renang.
One Spa adalah fasilitas utama Sheraton Grand Hotel. Bahkan sejak dibuka tahun 2001, tempat ini telah menjadi 'spa kota utama di Eropa' yang cukup megah.
Fasilitas spa yang One Spa ditawarkan pun dilengkapi dengan tujuh air panas, macam-macam perawatan dan pijat, ruang uap hammam dan sepasang sauna ditambah ruang 'tropical' and 'fog' shower serta 'aroma grotto' yang pada dasarnya adalah ruang atau gua uap yang berbau wangi. Harga untuk spa di sini sebesar £ 230 atau sekitar Rp3,3 juta.
Selain spa, Sheraton Grand Hotel juga menawarkan beberapa kamar tidur yang memiliki pemandangan megah dari Edinburgh Castle. Untuk tarif inapnya dipatok sebesar £ 109 atau sekitar Rp1,5 juta per malam.
Bagi Anda yang ingin menikmati makan malam, beranjaklah ke Restoran Santini. Menu lezat yang biasa disajikan adalah makanan-makanan khas Italia seperti pasta tagliolini hitam dengan kerang dan udang dalam saus vanili krim, opts untuk (seafood goreng) fritto misto dengan aioli kapur. Harga untuk setiap menu di sini mulai dari £ 60 hingga £ 18,50 atau sekitar Rp872ribu hingga Rp268 ribu, termasuk wine.
Ada pun restoran lainnya yang bisa Anda kunjungi saat sarapan, yaitu Terrace Restaurant. Untuk penyajiannya dilakukan secara prasmanan.
Sheraton Grand Hotel adalah hotel bintang lima di EH3 9SR, Edinburgh yang sangat mewah. Agar tetap konsisten, hotel ini perlu dirawat dan sedikit renovasi dengan biaya jutaan pound.
Sheraton Grand Hotel berada di lokasi yang strategis. Jika Anda ingin berkunjung ke tempat-tempat wisata, di dekatnya terdapat Edinburgh Castle dan kota tua Royal Mile (yang berjarak sekitar satu kilometer saja).
Edinburgh adalah kota terbesar kedua di Skotlandia setelah Glasgow sekaligus ibu kota negara itu sendiri.