1. Mengunjungi negara asing adalah cara terbaik menghibur diri dibanding hanya tinggal di rumah selama setahun.
2. 'No diet'. Anda sedang bersenang-senang jadi buat apa siksa diri saat liburan?
3. Jika Anda tak menyukai seseorang, Anda tak perlu berbicara dengannya lagi. Ini tidak seperti orang yang duduk di sebelah Anda saat bekerja yang harus selalu Anda temui.
4. Liburan sangatlah penting karena Anda bisa menghindari diri dari kepenatan setiap menonton acara berita atau program TV mengerikan yang selama ini mengisi hidup Anda.
5. Bila Anda cermat, biaya hidup di destinasi tujuan Anda bisa saja secara signifikan lebih murah daripada negara Anda.
6. Warga lokal yang sebenarnya tak menyukai kehadiran turis bisa bersikap seakan mereka menyukai Anda bila Anda terlihat ingin menghabiskan uang.
7. Jumlah pertemanan Anda dengan orang asing bisa meningkat melalui jejaring sosial seperti Facebook.
8. Cuaca, meskipun sedang hujan suasananya akan terasa berbeda saat di luar negeri.
9. Berjalan di sekitar tempat baru dan mengetahui bahwa Anda sedang tak di tempat kerja merupakan salah satu hal terhebat dalam hidup.
10. Anda bisa menggunakan kacamata hitam tanpa harus takut terlihat seperti sedang berpose layaknya model.
11. Kenyataannya, Anda bisa menggunakan pakaian apa saja karena tidak ada orang yang akan menaikan alis mereka atau memincingkan matanya saat berpapasan.
12. Memiliki kesempatan untuk memposting banyak gambar di Facebook untuk membuat orang lain cemburu dengan apa yang Anda lakukan.
13. Besempatan belajar tentang negara yang Anda kunjungi melaui pengalaman pribadi, bukan dari televisi.
14. Tak menutup kemungkinan Anda jadi bisa menggunakan frasa asing yang Anda pelajari di sekolah atau tempat kursus. Misalnya ˜gracias' ketika Anda mencoba berterimakasih saat di Spanyol.
15. Mencicipi masakan khas setempat yang sebelumnya hanya dilihat di TV.
16. Kurangnya saluran TV yang menarik dalam bahasa yang Anda mengerti, membuat Anda tak memiliki kesempatan selain pergi ke luar dan menikmati hidup.
17. Anda bisa berbaur dengan orang yang berkebangsaan berbeda dan menghabiskan waktu bersama.
18. Anda bisa membeli benda-benda aneh yang tak biasa dan tak mungkin dijumpai di tempat asal Anda.
19. Jika Anda berlibur cukup lama, Anda bisa berkata 'dengan mengetahui dunia, saya bisa menemukan diri sendiri'
20. Akhirnya Anda bisa menyingkirkan telepon genggam dan laptop Anda.
21. Cobalah untuk menulis referensi yang baik tentang sebuah tempat, seperti restoran, pada situs TripAdvisor. Bisa jadi Anda mendapat harga khusus atau mungkin tak harus membayar.(cnn.go)