Yuk, Naik Tuk Tuk di Paris .....


Angkutan 'tuk-tuk' kini tak hanya ada di Bangkok saja, namun juga di Paris, Prancis. Mulai pekan ini, warga maupun turis di Paris bisa berkeliling kota dengan menggunakan 'tuk-tuk' secara gratis alias tanpa dipungut biaya.

Adalah seorang pengusaha bernama Kheir Mazri yang meluncurkan layanan tranportasi baru di Paris yang diberi nama taksi 'tuk-tuk'. Bentuknya nyaris mirip seperti bajaj di Indonesia maupun 'tuk tuk' yang ada di Bangkok, Thailand.

Mazri meluncurkan 24 buah 'tuk-tuk' yang akan beroperasi selama 7 hari penuh mengelilingi kota Paris. Terdapat juga 150 stasiun pemberhentian 'tuk-tuk' di Paris dan para turis bisa menunggunya di lokasi-lokasi tersebut.

"Kami memulainya sejak 2 hari lalu. Orang-orang tidak percaya saat melihatnya pertama kali. Kami melakukan uji coba pertama di Paris dan jika berhasil maka akan diperluas ke wilayah Prancis secara nasional, dan mungkin internasional," tutur Mazri seperti dilansir Reuters, Rabu (21/12/2011).

Menurut Mazri, pendapatan dari pengoperasian 'tuk-tuk' ini didapat dari iklan-iklan yang dipasang pada bagian samping becak bermotor yang diimpor dari China tersebut. Namun, Mazri tidak mematok harga tinggi bagi setiap iklan yang dipasang.

Pada umumnya, pengemudi taksi atau sejenis 'tuk-tuk' melarang penumpangnya untuk makan dan minum di dalam kendaraan. Tapi, Mazri berencana menjual makanan dan minuman, seperti teh, kue pastri dan popcorn.

Selain itu, Mazri juga terus melengkapi 'tuk-tuk' miliknya dengan penutup atap agar para penumpang bisa tetap menikmati perjalanan tanpa basah kuyup, mengingat Paris sering dilanda hujan saat Natal.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...